Bupati Robby Dondokambey dan Wabup Hadiri Rapat Paripurna Hari Jadi Minahasa ke-597

Advertorial Minahasa

MINAHASA SULUT POST – Bupati Minahasa Robby Dondokambey SSi MAP, bersama dengan Wakil Bupati Minahasa Vanda Sarundajang SS, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Minahasa Dalam Rangka Hari Jadi Minahasa ke-597. Rapat paripurna digelar di Gedung Wale Ne Tou Minahasa. Rabu, (5/11/25).

Sebelum Rapat Paripurna, Pemkab Minahasa telah melaksanakan Upacara Bendara Dalam Rangka Hari Jadi Minahasa ke-597 bertempat di lapangan Sam Ratulangi Tondano, dengan inspektur Upacara Bupati Minahasa.

Rapat paripurna tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Minahasa, Drs. Robby Longkutoy, MM, didampingi Wakil Ketua I Putri Pontororing dan Wakil Ketua II Adrie Kamasi.

Bupati dalam kesempatan berbahagia tersebut menyampaikan rasa terima kasinya kepada seluruh masyarakat Minahasa. Adapun tema yang diangkat tahun 2025 ini, yaitu Minahasa Daerah Pariwisata Maju dan Sejahtera.

“Peringatan Hari Jadi hari ini bukan hanya sekadar mengenang sejarah, tetapi menjadi momen tepat untuk memperkuat komitmen kita demi mewujudkan Minahasa yang lebih maju, sejahtera, dan berbudaya,” ujar Bupati.

Sekprov Sulut Mewakili Gubernur Yulius Selvanus

Pada kesempatan itu pula, Bupati juga memaparkan capaian pembangunan daerah yang terus menunjukkan kemajuan signifikan di berbagai sektor.

Menurut Bupati, pertumbuhan ekonomi Kabupaten Minahasa mencapai 5,49 persen pada akhir tahun 2024, angka yang menunjukkan peningkatan stabil selama lima tahun terakhir. Sementara itu, angka kemiskinan menurun hingga 6,53 persen lebih rendah dari rata-rata nasional, dan tingkat pengangguran terbuka berada di angka 7,22 persen.

“Semua kemajuan ini bukan hasil kerja satu pihak, tetapi buah kolaborasi antara pemerintah, DPRD, Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat, dunia pendidikan, dunia usaha, dan seluruh elemen masyarakat Minahasa,” sebut Bupati.

Menutup sambutannya, Bupati mengajak seluruh masyarakat untuk tetap bersatu menghadapi tantangan ke depan.

Rapat paripurna Hari Jadi Minahasa tahun 2025 tersebut dimeriahkan oleh penampilan seni budaya Minahasa, yaitu musik bambu, musik Kolintang, kabasaran, dan tari maengket.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda Minahasa Dr Lynda Watania MSI, MM, Ketua TP-PKK Minahasa, para Bupati dan Wali Kota se-Sulut, mewakili Gubernur Sulawesi Utara, Sekretaris Provinsi Sulut, Tahlis Gallang, SIP, MM, Anggota DPRD Provinsi Sulut, Forkopimda Provinsi dan Kabupaten Minahasa, anggota DPRD Minahasa, pimpinan instansi vertikal, BUMN/BUMD, perbankan, tokoh agama, tokoh masyarakat, organisasi wanita, Kumtua dan lurah se-Minahasa, serta para undangan lainnya. (Adve/Wil)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *