SULUTPOST, Sangihe — Persatuan Tinju Nasional (Pertina) Kabupaten Sangihe Dipastikan akan membawa pulang medali dalam ajang turnamen Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) ke VII yang dilaksanakan di Kota Manado. Dimana dari 16 atlet yang berlaga di turnamen dua tahunan ini, ada 9 atlet dikelas yang berbeda akan melaju ke babak semifinal.
Manager Pertina Sangihe, Jonathan Antarani mengatakan peluang untuk membawa medali sangat terbuka lebar bagi para atlet dan semuanya tergantung dari atlet itu sendiri.
“Jadi dari 16 petinju yang ikut di PORPROV, ada 9 Atlet yang berhasil melaju ke babak semifinal. Tentunya sebagai manager tim, kami berharap para atlet dapat menjaga kondisi staminanya supaya dalam semifinal yang akan dilaksanakan Esok (Jumat) 21 November 2025 akan memperoleh hasil maksimal sebagaimana yang di harapkan,” ujar Antarani.
Terpisah pelatih tinju Sangihe Sifrit Pangulimang menyatakan, kesiapan dan persiapan yang dilakukan mulai dari pembinaan mental atlet, fisik sudah dilakukan jauh hari sebelum hajatan POPROV di kota Manado.
“Sejak awal Oktober sudah dilakukan seleksi sangat ketat. Mulai dari turnamen untuk memilih atlet yang akan di ikut sertakan dalam POPROV hingga pembinaan mental serta fisik atlet itu sendiri,” ungkap mantan atlet Tinju asal Kabupaten Sangihe ini.
Ditambahkannya, sedangkan untuk pertandingan hari Kamis (20/11/2025) ada empat petinju yang berlaga juga dengan hasilnya.
“Main hari ini ada tiga petinju dengan hasil pertama atas nama Farid Mangadil turun dikelas 48 kg menang KO ronde pertama dari petinju asal Minahasa Utara, Alfredo Sitania yang main dikelas 51 kg harus mengakui kekalahan angka dari petinju manado, sedangkan yang satunya Alvian Wowiling menang KO ronde ke 3 dari petinju Bolangmongondo. Sebagai pelatih kemi tentunya terus memberikan motivasi, semangat meningkatkan kepercayaan diri mereka. Dan bagi atlet yang kalah jangan berkecil hati karna semua telah memberikan yang terbaik bagi daerah,” pungkasnya.
Jadwal Semi final, Jumat 21 november 2025
Elit Women
1. Gloria loghor (Sangihe) Vs carolin debora (kotamubagu) kelas 46 Kg
2. Ayla stirman (Sangihe) Vs Sindy Siwi (boltim) Kelas 50 Kg
3. Vini Sasahi (Sangihe) Vs Afril South (Minahasa) kelas 52 Kg
4. Novelia Nocodompis (Sangihe) Vs Yunita Foti (Minut) kelas 63 Kg
Semifinal elit Man
1. Max marampung (Sangihe) Vs 81kg Jovan Rumende (Tomohon) kelas 81 Kg
Penyisihan elit Man
1. Jemsi Sitania (Sangihe) Vs Filo Sumampow (Bitung) kelas 45 Kg
2. Gerad Makaudis (Sangihe) Vs Heru Kristanto (Bitung) kelas 54 Kg
3. Drisen Sitania (Sangihe) Vs Vikt
or Wengkang (Kotamubagu) kelas 67 Kg
