Bupati Franky Wongkar Ikuti Kodam Merdeka Run 2025

Minsel

MANADO SULUT POST – Bupati Minahasa Selatan, Franky Donny Wongkar, S.H., menghadiri kegiatan Kodam Merdeka Run 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Kawasan Mega Mas, Kota Manado, Pada Sabtu, 8 November 2025.

Bupati Minahasa Selatan, Franky Donny Wongkar, S.H., turut berpartisipasi sebagai peserta dalam ajang olahraga tersebut. Kodam Merdeka Run 2025 mengusung tema “Run for Heroes – Berlari dengan Jiwa Pahlawan,” sebagai bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan bangsa serta ajakan menumbuhkan semangat patriotisme di kalangan masyarakat. Kegiatan ini juga menjadi sarana memperkuat kesadaran hidup sehat dan membangun kebersamaan.

Suasana kegiatan berlangsung meriah, dipenuhi antusiasme peserta dari berbagai daerah, termasuk dari Kabupaten Minahasa Selatan. Momen kebersamaan ini sekaligus menjadi ajang mempererat silaturahmi antardaerah dan komunitas.

Hadir dalam kegiatan tersebut Pangdam XIII/Merdeka, Mayjen TNI Suhardi, S.I.P., bersama Ibu dan jajaran; Danrem 131/Santiago bersama para Dandim dan seluruh anggota TNI; Danrem Gorontalo bersama para Dandim dan anggota; Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Utara, Dr. Denny Mangala, M.Si., yang mewakili Gubernur Provinsi Sulawesi Utara; Wakapolda Sulawesi Utara, Brigjen Pol Awi Setiyono; Bupati Minahasa Utara, Dr. (Cand.) Joune James Esau Ganda, S.E., M.A.P., M.M., M.Si.; Bupati Kepulauan Talaud, Welly Titah; Ketua KONI Sulawesi Utara, Brigjen TNI (Purn.) Bonifacius Jerry Waleleng, S.E.; serta para peserta dari kalangan prajurit TNI, Polri, ASN, komunitas olahraga, dan masyarakat umum.

(*WK).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *